Gerbong Kereta ARGO PARAHYANGAN |
Beberapa waktu ketika terpilih jadi one of top contributors di Traveloka Eats, kami mendapat hadiah voucher Traveloka yang bisa digunakan untuk membeli produk apa saja di Traveloka. Jadi tidak terbatas untuk membeli voucher makan, tapi juga untuk beli voucher tiket transportasi atau penginapan.
Setelah beberapa bulan voucher tersebut menganggur, akhirnya saya tergoda untuk menggunakannya menginap di Bandung. Iya, saya sedang mumet karena sudah lama tidak pergi liburan karena berbagai macam alasan. Jadi saya pikir, bolehlah menginap di Bandung untuk semalam. Sekalian ketemuan dengan seorang teman lama yang frekuensi ketemunya semakin lama semakin berkurang nih. Ohya kenapa sih judulnya Bandung Trip, Solo Traveling? Sebenarnya saya ke Bandung apa ke Solo? SOLO TRIP maksudnya adalah ini perjalanan saya seorang diri. Yes, kalau travel blogger femes itu sudah kemana-mana sendirian, saya baru mau mencoba ke kota terdekat. But every small step is a start, yes? Yes ajalah.